Seiring berjalannya waktu budaya local yang berada di daerah semakin terkikis oleh perkembangan teknologi dan media sosial yang sangat pesat. Budaya yang terkikis tersebut salah satunya adalah nilai-nilai pendikan khas kejogjan. Hal ini perlu di imbangi dengan menyebarkan nilai-nilai pendidikan khas kejogjaan yang diajarkan pada anak usia dini. Yogyakarta mempunyai mimpi untuk menyelenggarakan Pendidikan mulai dari anak usia dini hingga perguruan tinggi dengan menganut nilai-nilai pendidikan khas kejogjaan.
Universitas Negeri Yogyakarta merupakan salah satu universitas berbasis Pendidikan yang ada di Yogyakarta yang mempunyai tanggungjawab untuk memberikan penegertian, pemahaman, pendampingan tentang teori konsep dan implementasi pendidikan khas kejogjaan terhadap calon pendidik, pendidk dan pemerhati PAUD untuk membumikan nilai ppendidikan khas kejogjaan . Salah satu prodi yang bertanggungjawab ialah Pendidikan Anak Usia Dini. dengan itu prodi ini menyelenggarakan FGD atau Forum Group Discussion pada hari sabtu tanggal 23 September 2023 yang diselenggarakan di Gedung IDB PAUD FIPP UNY. Peseerta yang hadir ialah para kepala sekolah, guru,peneliti dan pemerhati dari lembaga taman kanak-kanak yang ada di Yogyakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman terhadap nilai-nilai pendikan khas kejogjaan pada anak usia dini.
FGD ini mengundang Dosen,kepala sekolah,guru pengerak,suster dan forum forum sekaligus peneliti di bidang Pendidikan Anak Usia Dini, Dr. Joko Pamungkas, M.Pd sebagai inisiator dan ketua kegiatan memberikan penjelasan serta membahas tentang rekonstruksi dan revitalisasi nilai-nilai kejogjaan pada satuan lembag PAUD. Dari keempat pemaparan materi tersebut, diharapkan para pendidik lembaga taman kanak-kanak dapat menyelenggarakan Pendidikan yang berbasis nilai kejogjaan.
Para peserta sangat antusias dengan materi yang disampaikan oleh narasumber sehingga membangun diskusi yang menarik. Dan akan di tindaklanjuti untuk pendampingan implementasi di lembaga paud masing-masing.